Biodata Ji Chang Wook. Pastinya sobat wekepo udah ngak asing lagi dengan oppa cakep satu ini. Mimin aja langsung kepincut usai setelah nonton drama korea populer 2015 yang berjudul Healer. Ayo coba ngaku, apa sobat juga sama kayak mimin? Sangking kepincutnya mimin langsung kepo deh dengan profil dan biodata Ji Chang Wook ini, pasti sobat juga sama kayak mimin. Mulai dari drama korea Healer lah mimin mulai mengikuti semua drama korea terbaru yang dibintangi oleh Ji Chang Wook.
Biodata Ji Chang Wook
- Nama Lengkap : Ji Chang-Wook
- Hangul: 지창욱
- Tanggal lahir : 5 Juli 1987
- Tempat Lahir : Anyang, Gyeonggi-do, Korea Selatan
- Tinggi badan : 180 cm
- Berat: 65 kg
- Twitter/Instagram: @Jichangwook
- Weibo: //weibo.com/jichangwook
- Official Fan Clubs: Dayrock, Ji Chang Wook Japan
Keluarga dan Pendidikan Ji Chang Wook
Aktor Ji Chang Wook lahir di daerah Anyang, Korea Selatan pada 5 Juli 1987. Ia adalah anak tunggal dan tak memiliki saudara kandung, Ayahnya meninggal dunia sewaktu usianya masih 11 tahun. Walaupun ia anak tunggal dan yatim sejak kecil, Chang Wook bukanlah anak yang manja.
Chang Wook tinggal Bersama dengan 2 bibinya yang berasal dari pihak ibu. Kondisi ekonomi menengah kebawah, membuat karakter Chang Wook yang mandiri sejak kecil. Terlebih lagi ibunya, selalu mendidik dan menanamkan agar menjadi pribadi yang tangguh sejak kecil.
Saat Chang Wook masih muda, ia pernah berkeinginan menjadi Polisi, bahkan tentara pun ia idamkan. Pekerjaan atau profesi artis dan musisi sangat tidak pernah ia bayangkan. Namun saat ia akan masuk ke Universitas, Chang Wook memutuskan untuk mengambil jurusan Teater dan Film, dan tanpa disangka jurusan inilah yang mengantarkannya menjadi artis sampai sebesar saat ini.
Tercatat, Ji Chang Wook memulai peran pertama kalinya melalui film korea yang berjudul “Days…” di tahun 2006, baru kemudian di tahun 2008 ia kembali membintangi film “Sleeping Beauty” dan disusul drama korea “You Stole My Heart” di KBS2. Dibalik semua kesuksesan yang ia raih saat ini, tentu tak akan lepas dari kerja keras yang sudah ia lakukan dulu hingga akhirnya Namanya kini banyak digandrungi para pecinta drama korea. Sekarang, Chang Wook tinggal bersama ibunya.
simak yuk: 15 Drama Korea 2015 Dengan Rating Tertinggi Terpopuler
Ji Chang Wook Wamil
Setelah Ji Chang Wook menyelesaikan projek drama tahun 2017 kemarin yang berjudul “Suspicious Partner” bersama Nam Ji Hyun, Chang Wook memutuskan untuk menjalani wamilnya. Ji Chang Wook resmi menjadi tentara aktif / wajib militer terhitung mulai 14 Agustus 2017.
Hebatnya lagi, Ji Chang Wook memulai latihan dasar militer di Markas Infanteri 3 di Cheorwon. Infanteri 3 dianggap sebagai pasukan tentara terhebat di Korea Selatan dan belum terkalahkan. Divisi ini juga yang memberikan kemenangan kepada Korea Selatan sewaktu Perang Korea berlangsung.
Dengan dipilihnya Ji Chang Wook di Infanteri 3, spekulasi beredar bahwa sang aktor akan berada di garis depan. Biasanya, artis K-Pop yang bertugas mendapatkan penempatan di tempat yang aman.
Lalu pertanyaan sampai kapan Ji Chang Wook wamil, tentu saja wamilnya ini akan usai setelah menjadi 2 tahun wajib militer.
Agama Ji Chang Wook
Sampai saat ini agama Ji Chang Wook belum diketahui secara pasti. Akan tetapi ibunya adalah pemeluk agama Budha dan terkenal taat. Bahkan saat diadakan fanmeeting, ibu Chang Wook menyempatkan untuk mendatangi kuil-kuil Budha yang berada di Taiwan.
baca juga: 10 Senyuman Ji Chang Wook Yang Bikin Kamu Makin Ngefans
Musik Video Ji Chang Wook
Tahun | Judul Lagu | Artis |
---|---|---|
2013 | Runaway | Kara |
It’s Over | Speed | |
That’s My Fault | ||
2012 | I Need You | K.Will |
Lovey-Dovey | T-ara | |
2011 | Cry Cry | |
2010 | I Have to Let You Go | Young Gun |
2009 | We Broke Up Today | Younha |
2007 | Are You Ready | Lena Park bersama. Dynamic Duo |
Drama Ji Chang Wook
Berikut daftar drama korea yang dibintangi oleh Ji Chang Wook.
Backstreet Rookie (SBS, 2020)
Melting Me Softly (tvN, 2019)
Suspicious Partner (SBS, 2017)
Seven First Kisses (NAVER tvcast, 2016)
The K2 (tvN, 2016)
Healer (KBS2, 2014)
Secret Love (DRAMAcube, 2014)
Empress Ki (MBC, 2013)
Five Fingers (SBS, 2012)
Bachelor’s Vegetable Store (Channel A, 2011)
Warrior Baek Dong Soo (SBS, 2011)
Smile, Dong Hae (KBS1, 2010)
Hero (MBC, 2009)
The Sons of Sol Pharmacy House (KBS2, 2009)
You Are Very Good (KBS2, 2008)
Film Ji Chang Wook
Fabricated City (2017)
The Long Way Home (2015)
How to Use Guys with Secret Tips (2013)
Gosa / Death Bell 2 (2010)
Sleeping Beauty (2007)
Fakta Ji Chang Wook
- Ji Chang Wook tak memiliki saudara kandung karena anak tunggal. Lahir di Anyang, Korea Selatan pada 5 Juli 1987
- Ayahnya meninggal saat Chang Wook kelas 5 SD karena penyakit kanker.
- Dari kecil hingga dewasa ibu Ji Chang Wook pergi ke kuil Buddha untuk sembahyang dan berdoa untuk kebaikan Ji Chang Wook.
- Ibunya adalah pemeluk agama Buddha yang taat, saat di Taiwan (fanmeeting Ji Chang Wook) ibu Ji Chang Wook menyempatkan mengunjungi kuil-kuil Buddha.
- Agama Ji Chang Wook masih belum diketahui sampai saat ini.
- Sekarang sudah membeli rumah, dan Ji Chang Wook tinggal dengan ibunya di daerah Gangnam, Seoul. Karena banyaknya fans/sasaeng yang membuntutinya, ia dan agensinya berusaha menutupi dimana ia tinggal.
- Ji Chang Wook adalah murid yang biasa-biasa saja di sekolah. Ia pernah bercita-cita menjadi hakim, pengacara, polisi, dll sampai akhirnya ia memutuskan menjadi aktor.
- Ia bersekolah di SMP dan SMA yang sama dengan Kim Jong Kook karena berasal dari kota yang sama, yaitu Anyang.
- Jika ia mengikuti Running Man lagi, ia ingin satu tim dengan Kim Jong Kook.
- Ji Chang Wook masuk Universitas Dankook di tahun 2006 dan memilih jurusan Teater dan Film. Ia lulus di tahun 2012.
- Universitas Dankook, terutama jurusan Teater dan Filmnya, punya banyak alumni yang terkenal dan sempat menjadi lawan main Ji Chang Wook seperti Ha Ji Won (Empress Ki) dan Yoo Ji Tae (Healer). Lulusan dari universitas ini antara lain T.O.P, Rain, Jang Hyuk, dll.
- Chang Wook tak suka nonton TV dan hampir tidak pernah menonton drama atau film yang ia bintangi. Alasannya, dia akan merasa tidak puas dengan aktingnya.
- Ji Chang Wook kadang-kadang merokok. Terutama saat bersama teman-temannya. Namun saat akan syuting adegan ciuman, ia sebisa mungkin tidak merokok.
- Ji Chang Wook suka sekali menonton dan bermain teater. Dia sering terlihat di Daehangno, sebuah distrik yang dikenal karena pertunjukan teaternya.
- Ji Chang Wook termasuk introvert. Dia mengaku bahwa dia biasanya canggung saat baru pertama kali bertemu orang lain. Namun, jika sudah kenal dekat, ia senang bercanda dan main-main.
- Dia tak terlalu mementingkan penampilan seorang wanita. Baginya, tipe idealnya adalah seseorang yang bisa berkomunikasi dengannya, cocok alias nyambung dengannya. Ia suka wanita yang bisa diajak ngobrol apa saja dan dapat mendukungnya bekerja sebagai seorang aktor.