Blend S, awalnya adalah sebuah manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Miyuki Nakayama, yang kemudian diadaptasi menjadi serial anime televisi oleh A1-Pictures. Dan baru-baru ini, situs resmi untuk anime ini telah mengumumkan seiyuu untuk karakter lainnya, karakter utama dari anime juga telah diumumkan sebelumnya. Selain itu, situs resmi anime bergenre komedi ini juga memperlihatkan visual terbarunya, tak lupa mereka juga mengumumkan tanggal penayangan yang dijadwalkan pada 7 Oktober 2017 mendatang.
Anime ini akan ditayangkan di saluran Tokyo MX, Tochigi TV, Gunma TV, dan BS11 pada 7 Oktober nanti sesuai jadwal. Dan serial anime ini juga akan disiarkan di Kansai TV, TV Aichi, dan AT-X.
Berikut adalah para seiyuu dan karakter baru anime Blend S:
Atsumi Tanezaki sebagai Miu Amano
Dia adalah gadis yang biasa memakai kacamata dan aktif dalam lingkaran dōjin (istilah Jepang untuk sekelompok orang atau teman yang berbagi minat, aktivitas, hobi atau prestasi). Disamping itu, Miu memiliki style pelayan seperti seorang kakak perempuan.
Sora Tokui sebagai Hideri Kanzaki
Seorang karyawan di Stile yang memiliki cita-cita menjadi seorang idola cantik. Dibalik penampilannya yang sangat mirip dengan boneka, Hideri menggunakan kata ganti pribadi laki-laki, entah apa alasannya…
Tomoaki Maeno sebagai Dino
Seorang pria Italia yang memata-matai Maika untuk bekerja di Stile. Sayangnya, pria tampan ini memiliki kebiasaan buruk yang cukup mengganggu, yaitu selalu mimisan ketika dia terlalu bersemangat.
Tatsuhisa Suzuki sebagai Kōyō Akizuki
Dialah orang yang bertanggungjawab atas segala sesuatu tentang dapur di Stile.
Berikut adalah para seiyuu dan karakter utama dalam anime Blend S:
Azumi Waki sebagai Maika Sakuranomiya.
Karena memiliki pandangan mata yang tidak menyenangkan, dia khawatir tidak lululs wawancara, tapi ternyata manajer toko tetap mempekerjakannya untuk bekerja di Stile. Gadis yang bermimpi suatu saat nanti belajar di luar negeri ini sesungguhnya adalah seorang pelayan yang sadis.
Akari Kitō sebagai Kaho Hinata.
Seorang gadis SMA populer dengan rambut pirang yang juga menjadi salah satu karyawan di Stile. Sebenarnya dia sangat mencintai video game, mungkin karena hobinya inilah dia sering kehabisan uang. Jika Maika adalah seorang pelayan sadis, nah… beda dengan Kaho, dia dikenal sebagai pelayan tsundere.
Anzu Haruno sebagai Mafuyu Hoshikawa.
Walaupun terlihat masih sangat muda, namun sebenarnya gadis ini adalah seorang mahasiswa. Dia memiliki sifat yang tenang namun sifatnya ini akan berubah seketika saat dia memulai pekerjaannya dan menjadi seorang karakter “imouto” atau ‘adik perempuan’ yang berkilau.
Anime Blend S ini disutradarai oleh Ryouji Masuyama (direktur Gurren Lagann Parallel Works ‘”Drill the Heavens with Your XXX!!!”, direktur episode The IDOLM@STER) di A-1 Pictures. Kemudian yang mengawasi naskah cerita adalah Go Zappa (Koihime Musō, NAKAIMO – My Little Sister Is Among Them!, Chronicles of the Going Home Club). Untuk desain karakter ditangani oleh Yousuke Okuda (Is the order a rabbit?), dan untuk penyusunan musik ditangani oleh Tomoki Kikuya (Squid Girl, Eromanga Sensei).
Sinopsis Blend S:
Manga Blend S menceritakan tentang seorang gadis bernama Maika yang bekerja di sebuah kafe dimana semua pelayannya diberi atribut tertentu – seperti “tsundere” atau “imouto” – semua itu diterapkan saat melayani pelanggan. Sang manajer meminta Maika untuk menjadi pelayan “Do S” (extreme sadist), dan inilah yang mengharuskan Maika mengadopsi kepribadian yang dominan dan agresif.
Manga Blend S ini memulai debutnya sebagai sebuah serial tamu di majalah Manga Time Kirara Carat Houbunsha pada tahun 2013, sang mangaka (Nakayama) meluncurkannya sebagai serial reguler pada tahun 2014, kemudian Houbunsha merilis volume ketiga pada tanggal 27 Januari 2017 dan disusul volume keempat yang akan dirilis pada 27 Oktober mendatang.
Sumber: ANN