Drama Korea Time Travel atau Perjalanan Masa Depan Kembali Ke Masa Lalu. Alur cerita dari drama korea memang kadang-kadang tidak bisa kita terima dengan akal sehat. Yups, ingat alur cerita drama korea hanyalah berupa fiksi dan hanya merupakan cerita ciptaan manusia dengan daya kreatifitasnya. Dari sekian banyaknya tema atau genre yang paling dicari dan populer di Indonesia adalah drama korea bertema fantasi dan time travel atau sering kita dengar dengan perjalanan waktu baik perjalanan waktu dari masa sekarang / masa depan / masa kini yang kembali ke masa lalu.
Biasanya drama korea time travel atau drama korea masa depan kembali ke masa lalu akan bercerita tentang seseorang yang berasal dari jaman sekarang kembali ke jaman kerajaan Joseon dan Goryeo, atau juga sebaliknya, orang dari jaman kerajaan pergi ke jaman sekarang atau masa depan.
Namun tak jarang juga ada drakor yang menceritakan tentang penyesalan seseorang akan kisah masa lalu, tapi kemudian di jaman sekarang tiba-tiba ia tersedot ke masa lalu untuk memperbaiki penyesalan yang ia rasakan. Tema ini umumnya tentang penyesalan cinta.
Nah jika sobat sekarang ini sedang mencari rekomendasi drama korea time travel atau drakor masa depan kembali ke masa lalu, sobat dapat menyimaknya list lengkapnya dibawah ini. Staytune ya…!
Drama Korea Time Travel, Masa Depan Kembali Ke Masa Lalu
1# Go Back Couple (2017)
Drama korea Go Back Couple adalah serial yang mulai rilis pada 13 Oktober 2017 kemarin. Drakor ini ditayangkan oleh channel KBS2 dengan jumlah tayangan sebanyak 12 episode saja. Drama korea time travel akan bercerita tentang kisah masa lalu, berupa penyesalan sepasang suami karena menikah muda.
- Genre: Family, Fantasy
- Jumlah Episodes: 12 (35 menit/episode)
- Channel : KBS2
- Jadwal tayang : 13 Oktober 2017 sampau 18 November 2017
- Tayang setiap hari Jumat dan Sabtu, jam 23:00 (2 episode per hari)
Pemain Go Back Couple : Son Ho Joon, Jang Na Ra, Huh Jung Min, Lee Yi Kyung
Ma Jin Joo (pemeran Jang Na Ra) dan Choi Ban Do (pemeran Son Ho Jun) adalah pasangan suami istri yang dulu memutuskan untuk menikah muda. Ketika umur mereka mencapai 38 tahun dan memiliki seorag anak, mereka baru merasa menyesal karena keputusan itu. Akhirnya mereka berdua memutuskan untuk bercerai, dan sepulangnya dari kantor pengadilan, keduanya sama-sama membuang cincin pernikahan mereka.
Tapi kejadian ajaib terjadi, keesokan harinya tiba-tiba mereka berdua kembali ke masa lalu dengan usia mereka yang masih belia saat 20 tahunan dan masih menjadi mahasiswa baru di kampus. Karena kejadian ini, keduanya berusaha Bersama-sama agar tidak menikah muda dan dapat merubah masa depan mereka.
2# Scarlet Heart / Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)
Tampaknya sudah banyak pecinta drakor yang tahu dengan drama korea time travel ini. Yups, benar saja drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo memang menjadi drama korea terpopuler 2016 dan mampu menyabet beberapa penghargaan diajang bergengsi 2016 SBS Drama Awards. Bahkan dalam sebuah voting yang pernah dilakukan oleh koreandrama.org, drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo mampu menduduki peringkat teratas sebagai The Best Korean Drama of 2016.
- Genre: Historical, Romance, Time-travel
- Jumlah Episode : 20
- Channel : SBS
- Jadwal tayang : 29 Agustus 2016 sampai 11 November 2016
- Tayang setiap Senin dan Selasa, jam 22:00
Pemain Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo: Lee Joon Ki, IU, Kang Ha Neul, Hong Jong Hyun, Kim San Wo, Ji Soo, Nam Joo Hyuk, Byun Baek Hyun, Yoo Sun Woo
simak juga: Rekomendasi drama korea tema kerajaan saeguk 2017 Terbaru
Drama korea Scarlet Heart ini sendiri ceritanya diadaptasi dari sebuah novel cina berjudul “Bu Bu Jing Xin” karya Tong Hua yang awalnya diterbitkan online pada tahun 2005 di Jinjiang. Novel ini juga pernah diadaptasi menjadi serial televisi Cina “Kain kirmizi Heart” yang disiarkan oleh Hunan Channel dari 10 September 2011 sampau 29 September 2011 dan juga “kain kirmizi jantung 2” yang disiarkan oleh Zhejiang STV (ZJTV) dari 22 April 2014 sampai 7 Mei 2014.
Sinopsis drama time travel Scarlet Heart ini dimulai dari kisah seorang gadis berumur 25 tahun bernama Hae Soo (pemeran UI) yang berasal dari jaman sekarang namun tiba-tiba tertarik ke jaman Dinasti Goryeo.
Awalnya Hae Soo jatuh ke dalam sungai dan dia pun hampir tenggelam. Tanpa ia sadari, setelah ia berhasil keluar dari sungai justru dirinya sudah berada di jaman Goryeo. Anehnya lagi, wajahnya dikatakan sangat mirip dengan gadis yang hidup di jaman tersebut yaitu Hae Soo, adik ipar dari Wang Wook (pemeran Kang Ha-Neul).
Hae Soo pun terjebak di jaman Goryeo dan tidak bisa pulang ke jamannya, ia pun harus berurusan dengan keluarga kerajaan. Selain Wang Wook, ada juga Wang So (pemeran Lee Jun Ki), Wang Yo (pemeran Hong Jong Hyun), Wang Wook /Baek-A (pemeran Nam Joo Hyuk), Wang Eun (pemeran Baekhyun ‘EXO’), Wang Jung (pemeran Ji Soo) dan Wang Won (pemeran Yoon Sun Woo).
3# Nine : 9 Times Time Travel (2013)
Sama seperti judulnya, drakor yang tayang pada tahun 2013 ini mengangkat tema time travel sebagai konsep utamanya. Dibintangi pemain utamanya Lee Jin Wook dan Jo Yoon Hee, kdrama 9 Times Time Travel mampu meraih rating tinggi di masa penayangannya.
- Genre: Time travel, Romance, Fantasy, Thriller, Mystery, Melodrama
- Jumlah Episodes: 20
- Channel : tvN
- Jadwal tayang : 11 Maret 2013 sampai 14 Mei 2013
- Tayang setiap : Senin dan Selasa, jam 23:00
Pemain 9 Times Time Travel: Lee Jin Wook, Jo Yoon Hee, Jun Noh Min, Kim Hee Ryung, Jung Dong Hwan
9 Times Time Travel sendiri adalah drama korea yang menceritakan kembali ke masa lalu dari Park Sun Woo (pemeran Lee Jin Wook), seorang pembaca berita yang menemukan tongkat ajaib. Tongkat ajaib itu membantunya untuk bisa melakukan perjalanan waktu ke masa lalu.
Memanfaatkan kemampuan dari tongkat yang ditemukannya, Park Sun Woo berusaha merubah kejadian mengerikan yang dialami keluarganya dulu. Park Sun Woo pun mendapatkan kesempatan untuk bisa kembali ke masa lalu sebanyak 9 kali.
Selain dapat memecahkan tragedy yang dialami keluarganya, ia ingin kembali bisa mendapatkan wanita yang dicintainya, yaitu seorang wartawan bernama Joo Min Young (pemeran Jo Yoon Hee).
4# Operation Proposal (2012)
Drama korea bertema romantis tahun 2012 ini sebenarnya kurang populer, tapi tak ada salahnya jika sobat semuanya nonton drakor yang dibintangi Yoo Seung Ho ini.
Selain menampilkan Yoo Seung Ho sebagai pemainnya, Operation Proposal turut menampilkan Park Eun Bin, Lee Hyun Jin, Go Kyung Pyo, Park Young Seo dan Kim Ye Won sebagai pemain utamanya. Operation Proposal sendiri bertema drama korea tentang cinta masa lalu dan berkaitan dengan kisah cinta pertama.
- Genre: Romance, Fantasy, Time-Travel
- Jumlah Episodes: 16
- Channel : CSTV
- Jadwal tayang : 8 Februari 2012 sampai 29 Maret 2012
- Tayang setiap hari : Rabu dan Kamis, jam 20:50
Kang Baek Ho (pemeran Yoo Seung Ho) dan Ham Yi Seul (pemeran Park Eun Bin) adalah teman baik sejak pertama kali mereka bertemu diusia 8 tahun. Mulai dari sekolah dasar, SMP dan SMA mereka berada pada sekolah yang sama. Setelah mereka lulus dari perguruan tinggi dan bekerja di bidang masing-masing, mereka masih tetap berteman baik.
Pada tanggal 14 Februari 2012, Yi Seul menikah dengan Jin Won (pemeran Lee Hyun Jin), seorang pelatih bisbol di SMA. Selama pernikahan, Baek Ho diliputi rasa penyesalan karena tidak pernah mengungkapkan perasaan sejatinya kepada Yi Seul, meskipun ia sudah Bersama-sama selama 20 tahun.
Ibu Yi Seul kemudian meminta Baek Ho untuk membawa barang-barang Yi Seul ke mobil Jin Won. Sambil membawa kotak, Baek Ho menjatuhkan kotak dan menemukan sebuah surat. Amplop itu ditujukan kepada Baek Ho dari Yi Seul. Baek Ho menyelipkan amplop ke dalam jaketnya. Setelah pernikahan, Baek Ho berjalan ke taman bermain di dekatnya.
Baek Ho duduk di ayunan dan mulai membaca surat itu. Surat itu ditulis setelah mereka lulus dari sekolah menengah. Yi Seul menulis bahwa dia merasa Baek Ho adalah orang yang spesial sejak pertama kali mereka bertemu dan dia menyukainya sejak itu. Baek Ho pun sedih dan menangis setelah membaca surat itu.
Seorang pria (pemeran Kim Tae Hoon) berjalan dan memberikan saputangan kepadanya. Pria itu memperkenalkan dirinya sebagai “koordinator waktu”. Dia menyatakan bahwa dia dapat mengontrol waktu dan ruang. Baek Ho, pada awalnya, berpikir orang itu gila, tetapi hanya dengan isyarat tangan pria itu membuat semua orang di tempat bermain membeku. Baek Ho bertanya pada pria itu apa yang dia inginkan darinya dan pria itu mengalihkan pertanyaannya untuk bertanya, “yang lebih penting, apa yang kau inginkan dariku?” Baek Ho memberitahu pria itu bahwa dia ingin kembali ke masa lalu untuk mengubah situasinya sekarang. .
Saat berikutnya, Baek Ho menemukan dirinya di kamarnya dengan konduktor waktu. Pria itu memberinya sebotol kecil cairan dan kemudian dia menghilang. Baek Ho melihat beberapa foto lama yang diambil bersama Ye Seul dan menyadari betapa sedihnya dia. Dia memutuskan bahwa dia ingin membuatnya bahagia.
5# Time Slip Dr. Jin (2012)
Sama dengan drakor Operation Proposal, Time Slip Dr. Jin juga merupakan drama korea time travel yang rilis pada tahun 2012. Jika dilihat dari rating yang diperolehnya, tampaknya drakor time travel ini menjadi drama korea paling populer di masa itu karena rata-rata rating yang diperoleh disetiap penayangannya selalu di 10.
- Genre: Fantasy, Period, Medical, Romance, Time-Travel
- Jumlah Episodes: 22
- Channel : MBC
- Jadwal tayang : 26 Mei 2012 sampai 12 Agustus 2012
- Tayang setiap : Sabtu dan Minggu, Jam 21:50
Pemain Time Slip Dr. Jin : Song Seung Hun, Kim Jae Joong, Park Min Young, Lee Bum Soo, Lee So Yeon
Awal cerira drama korea masa depan kembali ke masa lalu Time Slip Dr. Jin berawal dari kisah Jin Hyuk (pemeran Song Seung Hun), seorang ahli bedah saraf jenius dengan sikap dingin saat berinteraksi dengan orang lain karena mengejar kesempurnaan pribadinya. Ia adalah dokter yang tak pernah melakukan kesalahan selama karir medianya.
Jin Hyuk juga memiliki pacar bernama Yoo Mi Na (pemeran Park Min Young), suatu hari setelah mereka berdua bertengkar Jin Hyuk mengalami kecelakaan aneh. Melalui kekuatan misterius, Jin Hyuk menemukan dirinya diangkut kembali ke tahun 1860 (Periode Dinasti Joseon).
Dia mulai mengobati orang-orang di sana (dijaman Joseon), tetapi kurangnya alat-alat yang diperlukan dan pengetahuan medis yang belum sempurna dari masa itu memaksa dia untuk mencari cara baru untuk membantu orang sakit. Melalui proses yang menantang ini, Jin Hyuk akhirnya menjadi dokter sejati.
6# Marry Him If You Dare (2013)
Sebuah drama korea time travel tentang cinta dan membuatnya dari masa depan kembali ke masa lalu untuk membenahi cinta yang dulu, itulah yang akan diceritakan oleh kdrama Marry Him If You Dare. Dimulai dari serangkaian perjalanan waktu yang diatur dunia siaran televisi.
- Genre: Romance, Fantasy, Fantasy, Time Travel
- Jumlah Episodes: 16
- Channel : KBS2
- Jadwal tayang : 14 Oktober 2013 sampau 3 Desember 2013
- Tayang setiap senin dan selasa, jam 21:55
Pemain Marry Him If You Dare : Yoon Eun Hye, Lee Dong Gun, Jung Yong Hwa, Han Chae Ah
32 tahun bagi wanita adalah usia yang mungkin sedikit terlambat untuk memulai sesuatu yang baru atau terlalu dini untuk menyerah. ‘Masa depan diri‘ datang ke ‘saya‘ hari ini dan memberi nasihat tentang kehidupan dan pernikahan. Diri masa depan mencoba untuk membawa kehidupan yang lebih baik dengan membantunya untuk bertemu pasangan yang sempurna.
Na Mi Rae (pemeran Choi Myung Gil), bekerja sebagai penulis siaran televisi, ia kembali ke masa lalu untuk bertemu dirinya yang berusia 32 tahun (pemeran Yoon Eun Hye) dengan tujuan mencegah pernikahannya dengan Kim Shin (pemeran Lee Dong Gun) yang merupakan penyiar siaran televisi. Tujuannya kembali ke masa lalu adalah untuk merubah jalan hidupnya.
baca : List Drama korea komedi romantis terfavorit paling rekomended
Sementara itu, Park Se Joo (pemeran Jung Yong Hwa) adalah Produser tampan dan berbakat yang juga memimpin seri. Seo Yoo Kyung (pemeran Han Chae Ah) melengkapi kotak cinta sebagai reporter.
7# Gods Gift : 14 Days (2014)
Drama korea masa depan kembali ke masa lalu selanjutnya adalah drakor dengan sentuhan action dan thriler. Gods Gift : 14 Days ini akan bercerita tentang rasa cinta seorang ibu kepada anaknya.
- Genre: Melodrama, Action, Crime, Thriller, Time-Travel
- Jumah Episode : 16 + 1 Special
- Channel : SBS
- Jadwal tayang : 3 Maret 2014 sampai 28 April 2014
- Tayang setiap : Senin dan Selasa, jam 21:55
Pemain Gods Gift 14 Days : Lee Bo Young, Cho Seung Woo, Kim Tae Woo, Jung Gyu Woon, Kim Yoo Bin
Ceritanya dimulai dari kisah Kim Soo Hyun (pemeran Lee Bo Young) yang kembali ke masa lalu untuk membawa anaknya yang sudah mati, Han Sa Byul (pemeran Kim Yoo Bin) agar hidup kembali. Han Ji Hoon (pemeran Kim Tae Woo) adalah suaminya, seorang pengacara hak asasi manusia yang sangat tertarik dengan pekerjaannya.
Sementara itu, Ki Dong Chan (pemeran Cho Seung Woo) adalah detektif swasta yang membantunya ketika dia kembali ke masa lalu. Hyun Woo Jin (pemeran Jung Gyu Woon) adalah cinta pertama Kim Soo Hyun, seorang detektif di divisi kejahatan kekerasan.
8# Faith The Great Doctor (2012)
Sobat ngaku sebagai fans Lee Min Ho? Pastinya sudah tahu dengan kdrama satu ini. Drakor Faith atau dengan judul lain The Great Doctor merupakan drama korea paling populer 2012 yang mampu menyabet beberapa penghargaan di ajang SBS Drama Awards. Wajar saja, karena setiap episode yang ditayangkannya selalu mendapatkan rating tinggi.
- Genre: Romance, Historical, Fantasy, Time-Travel, Medical
- Jumlah Episodes: 24
- Channel : SBS
- Jadwal tayang : 13 Agustus 2012 sampai 30 Oktober 2012
- Tayang setiap : Senin dan Selasa, jam 21:55
Pemain Faith / The Great Doctor : Lee Min Ho, Kim Hee Sun, Yoo Oh Sung, Lee Philip, Ryu Duk Hwan, Park Se Young
Drama korea time travel Faith atau The Great Doctor ini menunjukkan cinta antara seorang pejuang dari Zaman Goryeo dan seorang dokter wanita dari masa sekarang, cinta mereka melampaui waktu dan ruang.
Yoo Eun Soo (pemeran Kim Hee Sun) adalah seorang ahli bedah plastik berusia 33 tahun pada tahun 2012. Dia pada mulanya adalah seorang ahli bedah umum, tetapi ia kemudian menyadari bahwa pekerjaan itu cukup berat untuknya, disamping itu honor yang didapatkannya tergolong rendah. Karena kesadarannya ini, ia kemudian beralih untuk menjadi dokter spesialis bedah plastik.
Mimpinya adalah suatu hari nanti membuka praktiknya sendiri. Namun suatu ketia, Choi Young (pemeran Lee Min Ho) menculiknya dan membawanya kembali ke era Goryeo karena membutuhkan keterampilan medisnya. Kisah cinta mereka membentang berabad-abad tetapi juga memperjuangkan keyakinan. Dia menyerah pada cinta untuk menjadi prajurit yang gigih.
baca: 5+ Drama Korea Yang Dibintangi Lee Min Hoo Wajib Ditonton
9# Splash Splash Love (2015)
- Genre : Fantasy, Romance, Comedy, Time-Travel
- Jaringan: MBC
- Episode: 2
- Tanggal Rilis: 13 Desember – 20 Desember 2015
Pemain Splash Splash Love: Kim Seul Gi, Yoon Doo Joon, Jin Ki Joo, Ahn Hyo Sup
Splash Splash Love merupakan drama korea time travel yang kisahnya akan berfokus pada wanita bernama Dan Bi (pemeran Kim Seul Gi), seorang siswa SMA yang akan mengikuti Tes Kemampuan Skolastik untuk memasuki Perguruan Tinggi.
Sebenarnya ia tak menyukai sejarah, dan ia menyerah belajar matematika dan pada hari ujian. Suatu hari setelah hujan, terdapat genangan air di taman dimana ia berteduh, ia lalu jatuh ke dalam selang waktu dan mendarat di suatu tempat di era Joseon. Dia kemudian jatuh cinta pada Lee Do (pemeran Yoon Doo Joon), Raja yang sangat membutuhkan matematika.
10# Tomorrow With You (2017)
Siapa yang masih tak tahu dengan kdrama Tomorrow With You? Drama korea penjelajah waktu ini tampaknya cukup populer dipertengahan tahun 2017 kemarin.
- Genre: Fantasy, Romance, Time-travel
- Jaringan: tvN
- Episode: 16
- Tanggal Rilis: 3 Februari – 25 Maret 2017
Pemain Tomorrow With You: Lee Je Hoon, Shin Min Ah, Kim Ye Won, Lee Jung Eun, Lee Bong Ryung
Sinopsis Tomorrow With You bercerita tentang Yoo So Joon (pemeran Lee Jo Hoon), seorang CEO dari perusahaan real estate yang memiliki kemampuan untuk travelling ke masa depan menggunakan kereta bawah tanah. Yoo So Joon kemudian bertemu dengan Song Marin (pemeran Shin Min Ah) yang berprofesi sebagai fotografer dan masih kesulitan mencari pekerjaan.
Saat So Joon melakukan time travel, ia menemukan fakta tentang kematiannya, dan ternyata itu berhubungan dengan Marin. So Joon lalu harus mendekati Marin dan harus menikahinya untuk menghindari kematian tragisnya. Meski saat pertama kali So Joon sama sekali tidak menyukai Marin dan hanya pura-pura cinta padanya, tapi lama kelamaan So Joon malah jatuh cinta dan merasa sangat sayang pada Marin.
baca: 1001 Daftar Judul Drama Korea Terbaru 2018 Wajib Tonton Wahai Kaum Rebahan
11# Rooftop Prince (2012)
Drama korea Rooftop Prince ini mengambil tema tentang time travel dan drama korea tentang cinta masa lalu dari era Joseon dan jaman ditahun 2012.
- Genre: Fantasy, Comedy, Romance, Time-Travel
- Jaringan: SBS
- Episode: 20
- Tanggal Rilis: 21 Maret – 24 Mei 2012
Pemain Rooftop Prince: Micky Yoochun, Han Ji Min, Jung Yoo Mi, Lee Tae Sung, Lee Min Ho, Jung Suk Won, Choi Woo Shik
Lee Gak (Micky Yoochun) adalah Putra Mahkota. Ketika dia siap menikah, Lee Gak ingin menikahi wanita cantik. Bu Yong (Han Ji Min) dan Hwa Yong (Jung Yoo Mi) adalah saudara perempuan. Hwa Yong, kakak perempuan itu ingin menikahi Putra Mahkota Lee Gak, tetapi ayahnya memperjelas bahwa adik perempuan Bu Yong akan menikahi Putra Mahkota dan sudah dijodohkan sejak kecil. Hwa Yong sangat kesal, dia menggunakan besi untuk membakar wajah Bu Yong, dan berpura-pura bahwa kejadian itu adalah kecelakaan.
Sekarang, Bu Yong membawa bekas luka besar di wajahnya. Akhirnya, kakak perempuan Hwa Yong menikahi Putra Mahkota Lee Gak. Waktu berlalu dan sekarang sudah dewasa. Adik perempuan Bu Yong sekarang adalah wanita yang cerdas, baik dan sangat pintar menjahit. Kakak perempuan tua Hwa Yong gelisah karena suaminya, Putra Mahkota Lee Gak dan Bu Young bergaul dengan baik.
Suatu hari, Putra Mahkota Lee Gak bangun di pagi hari. Dia menemukan bahwa Hwa Yong tidak ada di sebelahnya. Dia merasakan sesuatu yang aneh sedang terjadi. Pada saat ini, seorang kasim berlari ke Putra Mahkota dan memberi tahu dia bahwa Hwa Yong ditemukan tewas di kolam. Lee Gak mencurigai bahwa kematian istrinya bukan karena kecelakaan. Dia lalu mengumpulkan tim untuk menyelidiki kematian istrinya.
Ketika tim menunggu untuk mewawancarai seorang saksi, sekelompok pembunuh muncul dan mengejar mereka. Putra Mahkota Lee Gak dan anak buahnya dikejar sampai ke tepi jurang. Kelompok itu melompat dari tebing. Dalam peperangan yang sangat hebat itu, Pangeran Lee Gak dari jaman Joseon melakukan perjalanan ke masa depan dengan rombongannya Song Man Bo (Lee Min Ho), Woo Yong Sul (Jung Suk Won) dan Do Chi San (Choi Woo Shik).
Ternyata rombongan ini melakukan time travel dan sampai di masa depan di tahun 2012. Ia kemudian bertemu dengan Park Ha (diperankan oleh Han Ji Min) dan menjadi parasit.